IP #111 "Rasi Bintang dan Pembangunan modern"
pada Friday, 13 May 2016
Kangen dengan masa-masa kecil dulu waktu di desa. Tiap pagi setiap melihat langit pasti melihat rasi bintang-rasi bintang yang begitu menakjubkan pandangan. Ada yang seperti kala jengking, gubug penceng, pedang sangang, bintang waluku, dan lain sebagainya.
Ketika di kota, tiap hari melihat ke atas langit untuk menikmati eh sampai sekarang belum juga bisa menemukannya. Dan saat pulang di desa, seperti biasa memandang ke arah langit timur eh ternyata juga sudah tidak ada. Dan sepertinya sudah bergeser agak ke tengah.
Semua telah berubah, termasuk fenomena alam. Apalagi manusia itu sendiri. Semakin maju zaman, semakin tinggi tingkat peradaban manusia dan semakin hebat teknologi dan sistem informasinya. Tapi akankah itu hanya untuk pemuasan diri, tanpa memikirkan bagaimana kelanjutan di masa yang akan datang? Semua seolah dieksploitasi. Dari yang mulanya Goa-goa, hutan, gunung, sawah dan lain sebagainya mulailah berubah menjadi pabrik-pabrik bahkan limbah dengan mudahnya dialirkan ke sungai hingga tercemarlah dan tidak jarang mematikan biota laut yang hidup didalamnya.
Mari benahi. Semoga kedepan ada perbaikan. Tokoh masyarakat bukan lagi bisa disuap dan asal setuju saja, setiap ada pembangunan. Ingat, semua perbuatan pasti akan ada pertanggung jawabannya.