IP #9 "Semboyan Ki Hajar Dewantoro"
"Ing Ngarsa Sung Tuladha, Ing Madya Mangun Karsa, Tut Wuri Handayani". Begitulah Ki Hajar Dewantara mengatakan.
Sekolah merupakan taman siswa bukan tempat mengerjakan tugas. Namanya taman maka sudah selayaknya menyenangkan, penuh keindahan, dan bersama-sama melakukan kegiatan bukan hanya duduk diam mendengarkan.
Ya mungkin di kota-kota yg sudah maju, begitu penting pendidikan. Tetapi ternyata ti dak semua daerah seperti itu contohnya di sini (tempat KKN saat ini). Ketika banyak orang tua yang rela mengorbankan harta bahkan jiwa untuk anaknya tapi tidak disini. Semisal orang tua rela menjual barang, hewan ternaknya, berlelah kerja untuk pendidikan anaknya tapi tidak disini.
Lalu apa yg terjadi. Banyak anak putus sek olah dan lebih memilih kerja dan mencari uang padahal usianya masihlah sangat belia. Tapi ternyata tidak semua karena itu bisa juga dari lingkungan sekitar sang buah hati kita.
Mari kawan bersama-sama terus bergerak menebar manfaat, bukan hanya janji / omongan belaka tapi sebuah bukti dan karya nyata.