IBX5A4B886D911B8 IP #323 "3 Rahasia Macam Interaksi dengan Al-Qur'an." - My Life Journey - Sunali Agus

My Life Journey - Sunali Agus

IP #323 "3 Rahasia Macam Interaksi dengan Al-Qur'an."

Ditengah-tengah kesibukan, tiba-tiba ada seorang ustadz yang mendekat dan memberikan nasehat.

Nasehat mengenai 3 jenis interaksi dengan Al-Quran. Kau tahu apa saja ? Apa yang beliau katakan. Nah, ini selengkapnya.

Interaksi dengan Al-Quran ada 3 yaitu

1.) Qiro'ah : Dimana kita hanya membaca dan memperbanyak membacanya terutama apalagi di bulan Ramadhan. Baik yang sudah lancar atau masih terbata-bata.

2.) Tilawah : Ini tak lagi hanya sekedar membaca, namun berusaha memahami dan mengkaji apa yang didalamnya. Memang biasanya tak baca yang dibaca, namun pemahaman mengenai yang dibaca mendalam. Lalu bagaimana berusaha tuk mengamalkan.

3.) Hafidzul Quran : Memperbanyak Hafalan Qur'an.

Nah, dari ketiganya tetap sama. Dan tak perlu dibanding-bandingkan. Ketiganya punya keunggulan.

Tujuannya sama yaitu untuk memperbanyak mengingat Allah, dan bagaimana supaya kita jauh lebih baik kedepan setelahnya.

Nah, tiba-tiba suatu sore ada seorang teman yang berkata, "Mas, kalau saya pengen nanti istri yang hafal Quran."

"Hmm, emang kenapa mas?" Tanyaku padanya saat itu.

"Iya mas, paling tidak kalau hafal quran dan tahu quran, nanti kan tahu bagaimana baiknya menjadi seorang istri dan lain-lainnya."

Sejak saat itu, saya terkejut kepadanya. Jadi teringat, "Kalau seorang mantan preman saja bisa dapat hafidzhoh. Masak kamu, yang baik dan tidak jadi preman. Gak bisa dapat Hafidzhoh." Begitulah, kata saya tuk menghibur dirinya.

sunali agus

*: Foto diambil di salah satu puncak gunung di Indonesia.
Blogger
Disqus

No comments

Contact form

Name

Email *

Message *