IBX5A4B886D911B8 IP #95 "Syair Nyanyian Bulan dan Angin Malam Ini." - My Life Journey - Sunali Agus

My Life Journey - Sunali Agus

IP #95 "Syair Nyanyian Bulan dan Angin Malam Ini."

Malam ini, seolah alam mulai menatap. Mencoba memahami apa yang telah dirasakan oleh sang raja tubuh.
Seolah sang bulan yang memantulkan sinarnya ingin mencoba bicara. "Lihatlah diriku, tiap malam aku menerangi bumi, walau terkadang bumi tak pernah berterimakasih bahkan memperhatikan diriku. Terkadang pula awan mendung, berbagai suara yang menggetarkan dari langit mencoba cemburu atas hubungan ini. Namun aku pun mencoba ingin tetap bersama hingga menjadi selaras dengan langit dan bumi."
Tidak disangka, sang angin dengan lembutnya pun datang dan tak mau ketinggalan. Seolah hawa yang dibawanya ingin bercerita. "Sudah sejak kapan engkau sering dikecewakan? Lihatlah diriku, tiap hari manusia menghirupku. Namun sedikit yang menyadariku bahkan malah sering merusak keadaanku."
Seolah alam ingin berkata kepada sang permana, "Jangan pernah berharap cinta pada makhluq, karena cintanya tak sejati. Terkadang malah sering menyakiti. Tapi berharaplah pada kasih sayang dan cinta dari Sang Pencipta yang Maha Memiliki Cinta."


Tiba-tiba sms/chat mulai masuk, mengusik tulisan tangan hingga menghamburkan lamunan dan renungan sang permana ditengah kesendirian dalam kesejukan malam.
Sebelum mengakhirinya, akhirnya sang permana pun sadar. Dia pun akan berusaha dan berjanji, merasakan kesendirian ditengah keramaian dan mencoba merasakan keramaian di tengah-tengah kesepian.
Mungkin inilah perjalanan awal sang permana dalam mengarungi samudra kehidupan. Memperbarui, memperbaiki, mencari dan menemukan berbagai pembelajaran dan pengalaman yang diajarkan dalam kehidupan. Walaupun terkadang itu menyenangkan namun terkadang pula sering menyakitkan dan menyedihkan.


Blogger
Disqus

No comments

Contact form

Name

Email *

Message *